UNUJA Tandatangani Kontrak Hibah PkM dari Kemendikbud

Diakses
  • Bagikan :

Kamis, (31/08/2023) Lembaga Penerbitan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Nurul Jadid, di tahun 2023 berhasil lolos mendapat hibah pengabdian kepada masyarakat dari kementerian Pendidikan dan kebudayaan Republik Indonesia dengan jumlah dana sebesar Rp. 50.500.000 (Lima Puluh Juta Lima Ratus Ribu Rupiah)
Penandatangan kontrak penerima hibah PkM ini, dilaksanakan di Ruang Soedarso Djojonegoro, Gedung J (d/h Gedung Amarta) Kantor LLDIKTI Wilayah VII Surabaya pada 31 Agustus 2023 dihadiri oleh M. Ainol Yaqin, M.Kom, Kepala Bidang Penerbitan, Ahmad Zubadi, M.Pd. Kepala Bidang PkM.

Dua Dosen yang lolos hibah PkM antara lain M. Noer Fadli Hidayat, M. Kom dengan judul,  “PKM–Pengembangan Desa Ekonomi Digital melalui Pendampingan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) dalam Sertifikasi, Komersialisasi, dan Digitalisasi Produk Lokal”,  Klaster  Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat dan M. Syafiih, M.Kom dengan Judul “Peningkatan Kemampuan Keterampilan Masyarakat Desa Kalianan Krucil Dengan Pemahaman Mutu Umbi Ganyong Dalam Rangka Peningkatan Ketahanan Pangan Nasional Menggunakan Metode Advokasi” Klaster Pengabdian Masyarakat Pemula.

“Dengan lolosnya dua dosen UNUJA pada hibah PkM, semakin menegaskan peran penting dosen UNUJA untuk terlibat dalam pengembangan dan pemberdayaan masyarakat Probolinggo”, kata Ahmad Zubaidi Kepala Bidang PkM Menurutnya, “Tahun 2022, UNUJA lolos satu dosen pada hibah Pengabdian ini, dan pada tahun ini bertambah satu dosen lagi yang lolos, meski tidak signifikan meningkatnya, namun langkah dan upaya peningkatan dan berkompetisi pada hibah Nasional sudah kami tingkatkan” 
Zubaidi berharap,  dosen yang sudah dinyatakan lolos dan mendapat dana hibah ini, bisa menjadi motivasi bagi dosen lain, untuk berkompetisi dan melakukan aktualisasi diri baik dalam penelitian maupun pengabdian.